Baca Berita



Tahun Ini, Puskesmas Biak Kota Dibangun II Lantai Sementara Puskesmas Kameri Numfor Dilanjutkan

Tahun Ini, Puskesmas Biak Kota Dibangun II Lantai Sementara Puskesmas Kameri Numfor Dilanjutkan



Penulis : Humas Pro_Biak | Tanggal Publish : 18 April 2023

PEMBANGUNAN PUSKESMAS. Pemerintah Kabupaten Biak Numfor mengalokasikan anggaran kurang lebih sebesar Rp. 21,62 miliar untuk pembangunan dan penyelesaian Puskesmas pada tahun 2023. Khusus untuk pembangunan Puskemas Biak Kota didesain dengan II lantai dan dianggaran sebesar Rp. 7.949.000.000,

Sementara pembangunan Puskesmas Paray dianggaran sebesar Rp. 6.501.114.000, selain itu juga dianggarkan sebesar Rp. 495.900.000 untuk penataan tempat parkir Puskesmas, sedangkan untuk pembangunan rumah jabatan Kepala Puskemas Paray dianggarkan sebesar Rp. 622.035.000.

Sedangkan untuk di Pulau Numfor dilakukan lanjutan pembangunan dua Puskesmas, masing-masing untuk penyelesaian Puskesmas Kameri di Distrik Biak Barat dialokasikan anggaran sebesar Rp. 4.620.000.000, sedangkan untuk pembangunan dan penyelesaian SPAM Puskesmas Poiru di Numfor dianggaran sebesar Rp. 1.440.000.000.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Biak Numfor Daud N. Duwiri, S.KM.,M.Kes mengatakan, persiapan proses pembangunan pembangunan Puskesmas saat ini sementara dalam tahap persiapan dan diupayakan tuntas dengan tepat waktu sebelum akhir tahun anggaran 2023.

“Proses persiapan pekerjaan pembangunan puskesmas dan fasilitas penunjang lainnya sudah dilakukan, kami akan upayakan semua pekerjaannya selesai tepat waktu dan tetap memperhatikan kualitas,” ujarnya. (**)