PENYAMBUNGAN LISTRIK. PT. PLN Pesero Unit Pelaksanaan Pelayanan Pelanggan (UP3) Biak melakukan penyambungan listrik secara gratuskepada 200 KK yang ada di Kabupaten Biak Numfor.
Penyambungan listrik gratis bagi masyarakat itu tak hanya di tahun 2022, namun tahun-tahun berikutnya program tersebut rencananya akan berjalan.
“Ibu Manager PLN UP3 Biak, telah melaporkan ke saya bahwa program penyambungan listrik gratis tahun 2022 sebanyak 200, dan tahun depan juga ada,” kata Bupati Herry Ario Naap, S.Si.,M.Pd setelah menandatangani nota kerja sama penyambungan jaringan listrik di Perumahan Pemda III Maryen, di Sasana Krida Kator Bupati, Senin (29/11/2022).
“Hanya saja ada kendala di lapangan, ketika masyarakat yang namanya tedaftar didatangi rumahnya ternyata sudah memiliki listrik. Nah, ini yang kembali akan diikordinasikan ke lapangan untuk memastikan bahwa yang mendapat penyambungan listrik secara gartis itu benar-benar belum memiliki lisrik,” lanjut Bupati.
Penandatangan nota kesepahaman kerja sama (MoU) dilakukan Bupati bersama dengan Manager PT. PLN Persero UP3 Biak, Yakomina M.W Senadi dan disaksikan sejumlah pejabat lainnya.
“Jadi kendala di perumahan ASN di Maryendi adalah listrik, dengan kerja sama ini maka penyambungan akan segera dilakukan dan diharapkan tidak ada lagi alas an ASN tidak menempati rumah-rumah dinas itu,” tandas Bupati.(**)
21 November 2024